APA ITU VIEW ONCE, FITUR BARU WHATSAPP

Garasi Koding - Ada yang baru dari Whatsapp nih, fitur yang memungkin foto ataupun video dapat hilang dengan sendirinya secara otomatis setelah diterima dan dilihat oleh penerima pesan.

Nah nama fitur ini adalah View Once, dilihat dari namanya saja sudah jelas yaitu dilihat sekali. Fitur ini lebih dahulu dapat dinikmati oleh pengguna whatsapp versi yang beta, namun kali ini semua pengguna dapat menggunakan fitur ini di whatsappnya masing-masing.

Fitur ini sudah bisa digunakan saat artikel ini di publikasikan baik di android maupun di iphone, jadi segera untuk update dan mencoba fitur dari Whatsapp ini.

View Once ini digunakan untuk mengirimkan video atau foto yang hanya ingin disampaikan sekali lihat saja kepada penerima, bahkan foto atau video yang di kirimkan tidak dapat dilihat kembali oleh penerima bahkan juga si pengirim. Mungkin masih bisa di Screenshot atau screen recording, namun file yang dikirim tidak bisa disimpan oleh penerima.

BACA JUGA VIDEO CALL UNTUK 1000 ORANG DI TELEGRAM

Garasi Koding mencoba untuk menggunakan fitur ini menggunakan handphone Iphone 8 plus dengan mengirimkan foto kepada penerima secara personal dan group. Dan hasilnya adalah dipersonal bisa digunakan dan di group ada 3 kategori detail info pesan dalam foto yang kami kirim kedalam group yaitu dibuka oleh, dilihat oleh, dan tersampaikan ke. Dalam data tersebut sudah diujicoba salah satu menangkap layar atau screenshot foto tersebut dan hasilnya tidak ada informasi mengenai siapa yang telah schreenshot pada foto tersebut sehingga fitur ini masih rawan pemgambilan data secara diam-diam oleh penerima di group sehingga bisa disalah gunakan. Jadi tetap hati-hati dalam menggunakan media social.

Fitur ini menurut Whatspp juga dilengkapi dengan perlindungan enkripsi end-to-end sehingga whatsapp atau aplikasi lain tidak bisa membuka pesan tersebut. Tapi sekali lagi tindakan kejahatan atau pencurian data bisa dengan cara apapun sehingga berhati-hati dalam share atau berbagi apapun di media sosial.

Pada percobaan tersebut dicoba dengan salah satu kontak di blokir dan hasilnya kontak yang diblokir masih bisa melihat pesan yang dikirim menggunakan salah satu fitur Whatsapp View Once

BACA JUGA RILIS WINDOWS 11 VERSI BETA RESMI DARI MICROSOFT BEGINI CARANYA

Fitur View Once ini bisa dikirimkan ke pengguna Whatsapp yang belum memperbaharui whastapp ke versi terbaru, sehingga masih memungkinkan untuk mengirim pesan ke pengguna tersebut dengan fitur ini.

Bagaimana Cara untuk menggunakan fitur View Once:

  1. Pilih kontak atau group yang akan dikirimi pesan
  2. Pilih Foto / gambar / video  yang ingin anda kirim menggunakan fitur View Once
  3. Sebelum dikirim perhatikan di sebelah tombol kirim terdapat tombol tambahan dengan angka 1 di dalam lingkaran ber garis tepi sebagian putus-putus, kemudian pilih pada tombol tersebut sampai garis putus-putus menyatu semuanya dan tombol beruah warna menjadi biru.
    GARASI KODING - VIEW ONCE WHATSAPP
    GARASI KODING - VIEW ONCE WHATSAPP
  4. Kemudian pilih tombol kirim pesan 
  5. Untuk pertama kali akan muncul pesan penjelasan mengenai View Once, akan tetapi pesan ini akan muncul sekali saja diawal penggunaan.
  6. Jika sudah dikirim dan penerima membaca pesan tersebut maka akan berubah menjadi openen atau dibuka
    GARASI KODING - VIEW ONCE WHATSAPP
    GARASI KODING - VIEW ONCE WHATSAPP

Meskipun status telah dilihat dimatikan atau dinonaktifkan, foto atau video yang dikirimkan melalui fitur ini akan tetap menampilkan centang biru ganda.

Semoga informasi ini bermanfaat dan selamat mencoba fitur  View Once  ini dengan bijak serta tetap hati-hati dalam mengirimkan pesan di media sosial.

Ade Setiyawan

kami adalah penggemar teknologi, pendidikan dan musik yang suka dengan membagi pengetahuan dan sharing sehingga akan menambah wawasan.

Posting Komentar

Silahkan isi komentar jika ada pertanyaan, saran atau kritik. Bantu kami untuk lebih berkembang.

Lebih baru Lebih lama