Garasi Koding - bagaimana cara mendownload Sertifikat Vaksin Covid-19 |
Penulis : Ade Setiyawan
Garasi Koding - Masyarakat yang sudah mengikuti Vaksin untuk Covid-19 akan mendapatkan sebuah sertifikat vaksin yang berupa file, cetak atau digital. Masyarakat yang mengikuti vaksinasi akan mendapatkan sertifikat setiap mendapatkan vaksinasi. Jika mengikuti sebanyak 2 kali maka akan mendapatkan 2 sertifikat yaitu sertifikat tahap 1 dan sertifikat tahap 2 sebagai tanda bukti bahwa sudah mendapatkan vaksin Covid-19.
Banyak dari masyarkat penerima vaksin yang menginginkan sertifikat vaksin covid-19 dari website PeduliLindungi.id yang bisa dijadikan arsip dokumen atau untuk perjalana keluar daerah selama PPKM karena alasan tertentu yang penting.
Pada artikel kali ini di Garasi Koding akan mencoba memberikan langkah-langkah bagaimana cara mengunduh sertifikat vaksin covid-19 dari PeduliLindungi.id dan cara untuk mendownload ini bukan hal yang susah dikarenakan langkahnya yang tidak begitu rumit hanya cukup mempersiapkan no handphone atau email yang didaftarkan ketika melakukan vaksinasi. Dimana saat sudah selesai melakukan vaksinasi biasanya akan mendapatkan sms dari nomor 1199 dan bisa langsung mendownload file sertifikat vaksin covid-19 lengkap dengan NIK dan data vaksin lainnya.
Kemudian ada langkah untuk mendownload sertifikat vaksin covid-19 lainnya yaitu melalui aplikasi di android atau ios anda, dengan anda mendownload aplikasi via app store atau play store.
Bagaimana cara untuk mendownload Sertifikat Vaksin Covid-19 dengan menggunakan Aplikasi dari PeduliLindungi.id ?. nah disini garasi koding akan menjelaskan bagaimana caranya. Okey simak yang berikut ini:
Download Sertifikat Vaksin Covid-19 Dengan Aplikasi
1. Download Aplikasi PeduliLindungi di App Store atau Play Store seperti pada gambar dibawah ini, kemudian silahkan download:
2. Silahkan buka aplikasi peduliLindung maka tampilannya seperti dibawah ini:
3. Pilih masuk kemudian akan ada tampilan seperti dibawah ini, kemudian pilih "saya setuju":
4. Masukkan nomor telepon atau email yang didaftarkan ketika mendaftar untuk menjadi peserta vaksin covid-19 seperti dibawah ini:
5. Jika sudah masuk maka akan dikirimkan kode verifikasi ke ponsel anda berupa SMS seperti dibawah ini:
6. Setelah di tekan tombol "verifikasi" maka akan muncul tampilan seperti dibawah ini:
7. Aktifkan GPS anda untuk memeriksa lokasi anda dan kondisi status Covid-19 di daerah anda, setelah itu akan nampak seperti dibawah ini:
8. Kemudian pilih tombol/menu "akun"di pojok kanan atas, maka akan tampil seperti dibawah ini:
9. Pilih menu "sertifikat vaksin", maka akan muncul seperti gambar dibawah ini:
10. Nama anda akan tertera disitu dan kemudian pilih di nama anda dan anda akan melihat sertifikat vaksin anda seperti gambar dibawah ini:
11. Pilih salah satu sertifikat yang ingin didownload, dan klik UNDUH atau DOWNLOAD:
12. Maka sertifikat vaksin sudah berhasil didownload dan sudah siap untuk di cetak.
Bagaimana cara untuk mendownload seetifikat vaksinasi covid-19 melalu website dari PeduliLindungi.id, Garasi Koding akan memberikan langkah - langkah bagaimana cara mendownload sertifikatnya, berikut adalah langkahnya :
Download Sertifikat vaksin Covid-19 Melalu Website PeduliLindungi.id
1. Buka Website PeduliLindungi.id :
2. Akan muncul tampilan seperti dibawah ini, kemudian klik saya setuju.
3. Inilah tampilan awal dari website PeduliLindungi.id, dihalaman ini anda bisa memeriksa status vaksin anda dikolom periksa dibawah ini. Tinggal mengisi data maka akan muncul data anda:
4. Jika sudah ada silahkan klik tanda silang pojok kanan atas. Kemudian pilih menu garis 3 di pojok kanan atas maka akan muncul tampilan seperti dibawah ini:
5. Silahkan anda pilih yang Login maka akan muncul seperri dibawah ini:
6. Klik tombol Login sekarang. Kemudian masukkan nomor HP atau email yang shdah terdaftar. Dan nanti akan mendapatkan sms kode verifikasi yang anda masukkan di kolom kode verifikasi.
7. Jika berhaskl maka tampilannya akan kembali ke tampilan awal website PeduliLindungi.id
8. Pilih tombol garis 3 lagi, kemudian kalian pilih yang ada nama kalian. Klik. Maka akan bertampil seperti dibawah ini.
9. Pilih sertifikat Vaksin , kemudian klik lagi dinama kalian seperti dibawah ini
10. Akan muncul tampilan sertifikat anda seperti dibawah ini. Pilih dan download
11. Sertifikat berhasil didownload dan anda bisa langsung mencetaknya.
Itulah bagaimana cara untuk mengunduh sertifikat vaksin covid-19 jika anda sekalian membutuhkan. Dan semoga bisa dipergunakan dengan bijak sertifikat itu dan digunakan jika memang perlu dipergunakan. Semoga Tuhan selalu melindungi kita dan pandemi ini segera berakhir. Aamiin. Demikian yang bisa kami tuliskan semoga bermanfaat dan sampai jumpa di artikel Garasi Koding selanjutnya.